Mastura Azzura PENYEBAB TERJADINYA PASANG SURUT AIR LAUT ~ Dunia Elektro

Friday, May 24, 2013

PENYEBAB TERJADINYA PASANG SURUT AIR LAUT

Posted by Aim on 1:52 PM with 1 comment


Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya pasang surut berdasarkan:
  • Teori Kesetimbangan adalah "rotasi bumi pada sumbunya, revolusi bulan terhadap matahari, revolusi bumi terhadap matahari"
  • Teori Dinamis adalah "kedalaman dan luas perairan, pengaruh rotasi bumi (gaya coriolis), dan gesekan dasar"

Selain itu juga terdapat beberapa faktor lokal yang dapat mempengaruhi pasut disuatu perairan seperti:
  • topogafi dasar laut, 
  • lebar selat,
  • bentuk teluk, 
sehingga berbagai lokasi memiliki ciri pasang surut yang berlainan (Wyrtki, 1961).

Pasang surut laut merupakan hasil dari gaya tarik gravitasi dan efek sentrifugal. Efek sentrifugal adalah dorongan ke arah luar pusat rotasi. Gravitasi bervariasi secara langsung dengan massa tetapi berbanding terbalik terhadap jarak. Meskipun ukuran bulan lebih kecil dari matahari, gaya tarik gravitasi bulan dua kali lebih besar daripada gaya tarik matahari dalam membangkitkan pasang surut laut karena jarak bulan lebih dekat daripada jarak matahari ke bumi. 

Gaya tarik gravitasi menarik air laut ke arah bulan dan matahari dan menghasilkan dua tonjolan (bulge) pasang surut gravitasional di laut. Lintang dari tonjolan pasang surut ditentukan oleh deklinasi, yaitu sudut antara sumbu rotasi bumi dan bidang orbital bulan dan matahari (Priyana,1994). Bulan dan matahari keduanya memberikan gaya gravitasi tarikan terhadap bumi yang besarnya tergantung kepada besarnya masa benda yang saling tarik menarik tersebut.

Bulan memberikan gaya tarik (gravitasi) yang lebih besar dibanding matahari. Hal ini disebabkan karena walaupun masa bulan lebih kecil dari matahari, tetapi posisinya lebih dekat ke bumi. Gaya-gaya ini mengakibatkan air laut, yang menyusun 71% permukaan bumi, menggelembung pada sumbu yang menghadap ke bulan. 

Pasang surut terbentuk karena rotasi bumi yang berada di bawah muka air yang menggelembung ini, yang mengakibatkan kenaikan dan penurunan permukaan laut di wilayah pesisir secara periodik. Gaya tarik gravitasi matahari juga memiliki efek yang sama namun dengan derajat yang lebih kecil. Daerah-daerah pesisir mengalami dua kali pasang dan dua kali surut selama periode sedikit di atas 24 jam (Priyana,1994)

Sumber: sbr.gafatar.org/proses-terjadinya-pasang-surut-air-laut/
Copy: http://zain-tekno.heck.in/faktor-faktor-penyebab-terjadinya-pasang.xhtml


+ comments + 1 comments

June 3, 2017 at 11:13 PM

maaf yachhh,,,kak,adakah hubungan antara medan magnet terhadap pasang surut air laut??mksih yah kak

Terimakasih jovelinaOliveira the Timore atas Komentarnya di PENYEBAB TERJADINYA PASANG SURUT AIR LAUT

Post a Comment

Jika ingin berkomentar, silahkan menggunakan kata-kata yang baku, berkomentarlah sesuai dengan tema yang dibahas. Dilarang untuk promosi dalam bentuk apapun, memaki atau hanya sekedar spam.

Terima Kasih Jika Anda bersedia mematuhi aturan dari admin..
Selamat menikmati..